frcorner.com

forex and stock corner community

Daftar Makanan Cegah Penyumbatan Arteri Bisa Hindari Penyakit Jantung

Melestarikan Kesehatan Jantung Daftar Makanan Pilihan untuk Mencegah Penyumbatan Arteri dan Menghindari Resiko Penyakit Jantung

Penyakit jantung hingga stroke diakibatkan dari mengecilnya arteri yang menyebabkan darah tidak tersalurkan ke seluruh tubuh.

Penyumbatan ini berasal dari menumpuknya lemak di jaringan arteri. Oleh sebab itu, penting untuk mengonsumsi makanan untuk mencegah penyumbatan tersebut.

World Health Organization (WHO) memperkirakan sebanyak 500.000 orang di dunia meninggal setiap tahunnya akibat penyakit kardiovaskular atau penyempitan pembuluh darah. Hal ini disebabkan dari konsumsi lemak trans yang berlebihan.

Di sisi lain, Kementerian Kesehatan melakukan penelitian terhadap jajanan di Indonesia yang memiliki kandungan lemak trans di atas 2%. Hasilnya, martabak hingga roti Maryam mempunyai kandungan lemak trans di atas batas minimal.